Dalam rangka pelaksanaan MPLS atau Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah di SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara, maka dalam masa pandemi Covid-19, dibentuk Satgas Covid-19.
Berikut susunan Satgas Covid-19 di SMK Muh 1 Klaten Utara:
Penanggung jawab: H Budiyata, S.Pd.
Ketua: H. Hendro Arifianto, M.Pd.
Sekretaris: Nita Wahdani, MM
Bendahara: Dra. Hj. Endang Widyastuti, MM
Satgas Pencegahan: Drs. Suranto dan Kris Kurniawan, S.Pd.
Satgas Penanganan: Azis Cahyo N, M.Ag. dan Jaka Widaya, S.Pd.T
Berikut adalah protokol kesehatan Covid-19 dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara:
- Siswa dari rumah sudah Memakai masker
- Siswa berkendaraan masuk ke tempat parkir. Shift pagi parkir di Timur dan Shift siang parkir di depan/bengkel mesin
- Siswa memarkir motor, melepas helm, melepas jaket, kemudian membetulkan masker dan mengecek kerapian (baju seragam SMP dimasukkan rapi, rambut pendek dan pendek)
- Siswa berjalan menuju tempat cuci tangan dengan tetap menjaga jarak, baris urut , tapi dan tertib
- Siswa mencuci tangan menggunakan sabun ditempat yang sudah disediakan
- Siswa dicek suhunya boleh SATPAM dengan menggunakan termogun
- Siswa berjalan menuju ruang kelas (jika kebetulan dalam perjalanan bertemu dengan siswa yang lain/guru, maka siswa mengucap salam (assalamualaikum ww), sambil menangkupkan tangan didepan dada sebagai pengganti jabat tangan.
- Sebelum masuk ke kelas siswa Memakai hand sanitizer didepan kelas (1 kelas 1 hand sanitizer)
- Di dalam kelas duduk dengan jarak yang sudah ditentukan
Catatan: dimohon siswa sudah potong pendek tapi tanpa semir sebelum mengikuti MPLS.
Recent Comments